Powered By Blogger

Wilujeng Sumping - Selamat Berjumpa

Selamat Membaca. Ilmu Nahwu & Sharaf tidak sesulit yang dibayangkan. Mudah, Menakjubkan, & Aplikatif. Insya Allah.

Jumat, 28 Mei 2010

Ilmu Sharaf (1) - Tashrif Dasar

I. TASHRIF DASAR
Setiap kata kerja dalam bahasa Arab, dapat dirubah menjadi 12 bentuk pokok. Setiap bentuk menunjukkan arti tersendiri. Ke-12 bentuk kata tersebut ialah :

1. Fi’il Madhi - Past Tense - فََََعَلَ - fa'ala - Telah bekerja
2. Fi’il Mudhori’ - Present Tense - يَفْعُلُ - yaf'ulu - Sedang/akan bekerja
3. Isim Masdar - Gerund - فَعْلاً - fa'lan - Pekerjaan
4. Isim Fa'il - Subjek - فَاعِلٌ - faa'ilun - Yang mengerjakan
5. Isim Maf’ul - Objek - مَفْعُوْلٌ - maf'uulun - Yang dikerjakan
6. Fi’il Amar - Kata Perintah - أُفْعُلْ - uf'ul - Kerjakanlah!
7. Fi’il Nahyi - Kata Larangan - لاَ تَفْعُلْ- laa taf'ul - Jangan bekerja
8. Isim Zamani - Ket. Waktu - مَفْعَلٌ - maf'alun - Waktu bekerja
9. Isim Makani - Ket. Tempat - مَفْعَلٌ - maf'alun - Tempat bekerja
10. Isim Alat - Alat - مِفْعَلٌ - mif'alun - Alat bekerja
11. Fi’il Madhi Majhul- Past Tense Pasif - فُعِلَ - fu'ila - Telah dikerjakan
12. Fi’il Mudhori’ Majhul- Present Tense Pasif -يُفْعَلُ - yuf'alu - Sedang/akan dikerjakan

Dari 12 bentuk tersebut dibagi menjadi 2 kelompok :
1. Kelompok Isim :
1) Isim Masdar - Gerund (kata kerja yang menjadi kata benda).
2) Isim Fa'il - Pelaku perbuatan.
3) Isim Maf'ul - Yang dikerjakan (Objek).
4) Isim Zamani - Keterangan Waktu.
5) Isim Makani - Keterangan Tempat.
6) Isim Alat - Keterangan Alat.

2. Kelompok Fi'il :
1) Fi'il Madhi - Kata kerja bentuk lampau (prast tense).
2) Fi'il Mudhori' - Kata kerja bentuk sedang/akan (present tense).
3) Fi'il Amar - Kata kerja bentuk perintah.
4) Fi'il Nahyi - Kata kerja bentuk larangan.
5) Fi'il Madhi Majhul - Kata kerja bentuk lampau pasif.
6) Fi'il Mudhori' Majhul - Kata kerja bentuk sedang/akan pasif.

1 komentar: